• Puisi
  • TV Online
  • Radio online
  • Live score Bola
  • Film
  • Games
  • Tukar Link
  •  joyodrono
    Diberdayakan oleh Blogger.

    Mengembangkan Pikiran Produktif

    Mengembangkan Pikiran Produktif
    Sebuah jaringan Otak manusia bisa di samakan dengan sebuah Ponsel , Terdiri dari beberapa Komponan yang berkaitan satu sama lainnya .Otak manusia sama halnya dengan Ic UEM pada ponsel.Yang bertugas memberikan perintah ke seluruh komponen lainnya.Apabila Ic UEM nya lemah ,pasti berakibat error atau hilangnya salah satu fungsi dari Ponsel tersebut.Nah begitu pula pada otak manusia.jika tidak terlatih untuk berpikir prduktif,akan berakibat lemahnya semangat dalam menjalani hidupnya.Bagaimana jika ini terjadi pada kita ?

    Sebuah Komponen pikiran Produktif adalah kunci keberhasilan. Dan ini hanya di miliki oleh mereka yang terampil dan suka ber-eksperimen. Tangan yang terampil bisa membuat dirinya kaya. Ketika kita tahu bagaimana harus rajin atau produktif, Kita akan dapat menciptakan kekayaan dan kesuksesan. Itulah sebabnya melatih Produktifitas pikiran sangatlah penting,karena akan memberikan keuntungan yang sangat besar dalam kehidupan.walaupun sekarang kita belum mendapatkannya.Tetapi ini adalah tahapan dalam perjalanan.


    Banyak orang berfokus pada hal-hal lain termasuk juga saya, bukan tugas yang harus kita lakukan. Hal ini yang menyebabkan kita berada dalam keadaan pikiran terpecah untuk melakukan hal-hal yang bukan tugas kita sebenarya. Ini merupakan salah satu alasan terbesar untuk menunda-nunda dan terus-menerus menunda pekerjaan yang dibutuhkan. Di saat kita memikirkan sesuatu yang lain, kita akan lebih terfokus untuk kegiatan itu. Ini yang sebenarnya harus kita hindari.Tetapi dengan catatan tidak membiarkan lepas , jika sebuah peluang yang lebih baik ada pada Kita.

    Secara Pribadi ,Kita sering merasa tidak mampu melakukan sesuatu. Ini terjadi karena tidak adanya Motivasi dalam tindakan atau pekerjaan kita . Semakin termotivasi, semakin pula kita akan didorong untuk mencapainya. Orang yang sukses adalah orang-orang termotivasi dalam tindakannya dan selalu berpikir produktif. Sangat mudah untuk termotivasi ketika kita mengambil kendali kesadaran pikiran kita.
    Jangan biarkan pikiran kita mengembara jauh dari apa yang ingin kita mencapainya. Dalam membangun motivasi kita harus berfokus pada tindakan. Tanpa ada tindakan,Motivasi tidak akan berjalan.justru akan menumpuk hayalan yang melambung pada pusat pikiran kita.

    Kembangkan pikiran seperti sebuah magnet dengan bagian Plus dan Minus,jika di dekatkan akan saling tarik menarik. Ketika Kita memfokuskan pikiran pada sesuatu, Pikiran kita tidak hanya menarik satu hal saja, tetapi juga menarik lebih luas pikiran dan perasaan yang di fokuskan itu. Secara alami Kita akan terdorong melakukan tindakan itu. Ini adalah cara mudah untuk melakukan sesuatu tidakan. Kita tidak harus memaksa diri ke dalam tindakan, melainkan berpikir melakukan sesuatu sampai kita menguasai sepenuhnya. Konsentrasi adalah kemampuan untuk menempatkan hal-hal lain dari pikiran dan berfokus pada satu kegiatan.

    Sebenarnya kita memiliki kekuatan untuk mengarahkan kesadaran dalam setiap arah yang di inginkan. Kesadaran adalah fakultas murni pada bagian Otak kita yang merupakan energi tak terbatas dalam melakukan tindakan. Pikiran sadar adalah fakultas yang memberikan arah energi alam bawah sadar kita. Yang mana Kita bisa memfokuskan pikiran pada saat tertentu. Dan mengarahkan kesadaran juga menyalurkan energi mental dan fisik Kita. Dan ini yang akan membangun momentum Pikiran kita untuk bertindak lebih bagus diatas tindakan orang lain.

    Mengalami beberapa momentum kegagalan. Hal inilah yang membuat Kita sulit untuk melangkah dari kegagalan menjadi sukses,karena ketakutan di masa lalu. Kegagalan merupakan saudara dekat ketakutan,Akibatnya kita menjadi malas dan tidak bisa produktif. Tidak mudah untuk berpikir produktif ketika kita memiliki momentum kegagalan.Ketakutan membawa kita ke arah pemikiran yang tidak produktif. Tetapi jika kita melatihnya dengan menggunakan serta berfokus pada hal yang produktif, Kita akan membangun Power energi mental juga fisik pada pusat Pikiran dan terbentuklah sebuah karakter produktif dalam mennyusun kembali langkah menuju keberhasilan.Baca lagi artikel terdahulu saya Berpikir Kreatif dan Konstruktif.

    Ingatlah,kalau perlu ulas kembali.atau baca Kisah para Leader,pengusaha bahkan Ilmuwan. Dari mereka semua  sudah sering mengalami banyak kegagalan sebelum dia mendapatkan keberhasilannya sekarang.

    salam

    Di tulis Oleh :


    Translate to : by

    postingan ini berkategori ARTIKEL dengan judul Mengembangkan Pikiran Produktif . Jangan lupa menyertakan URL https://joyodrono-cahmabung.blogspot.com/2011/12/mengembangkan-pikiran-produktif.html . Jika ingin memposting ulang . Terima kasih!

    Belum ada komentar untuk " Mengembangkan Pikiran Produktif "

    On Facebook

    Pengikut

    On Twitter

    News Google